Stew Kambing Timur Tengah

Bahan:
2 sendok makan minyak untuk menumis
500 g daging kambing, potong-potong 2 x 2 x 2 cm
600 ml kaldu sapi
250 g tomat parut
100 g bawang bombay, kupas dan iris kecil-kecil
1 sendok air jeruk lemon
1 sendok teh bawang putih bubuk
1/2 sendok teh kunyit bubuk
1/2 sendok teh jintan bubuk
1/2 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh garam
450 g terung, potong-potong 2 x 2 cm
150 g tomat, potong-potong
100 g (1 buah) paprika hijau buang bijinya, potong-potong 2 x 2 cm
75 ml air
25 g tepung terigu

Pelengkap:
350 g spaghetti

Cara membuat:
1. Panaskan minyak, tumis daging kambing hingga berubah warna. Buang sisa minyak.
2. Tuangi kaldu. Tambahkan tomat parut, bawang bombay, kunyit, jintan, garam dan merica.
3. Tutup wajan, kecilkan api dan masak hingga daging empuk
4. Masukkan terung, paprika, dan tomat. Mask hingga sayuran empuk.
5. Larutkan tepung dengan air. Tuangkan ke dalam daging, aduk hingga kental dan matang. Angkat.
6. Sajikan hangat dengan spaghetti rebus

untuk : 6 porsi
sumber: dapur femina

Comments